Transcend Hadirkan USB Flash Drive JetFlash 200, 220 dan 620
Transcend meluncurkan USB Flash Drive JetFlash 200 dalam jajaran flashdisk yang memberikan keamanan kepada penggunanya. JetFlash 200 digunakan perusahaan yang memerlukan tingkat kemanan data tinggi melalui enkripsi AES 256-bit berbasis hardware. Untuk JetFlash 220 memiliki fitur tambahan built-in ginerprint reader dan JetFlash 620 menawarkan perangkat lunak terproteksi dengan password untuk perlindungan maksimal (25/5).
JetFlash 200: Enterprise – Class Security
JetFlash 200 menggunakan enkripsi berbasis hardware industri terkemuka dengan algoritma AES 256-bit yang memenuhi standard proses Informasi Federal (FIPS), memberikan perlindungan utama pada USB, fleksibilitas dan kontrol manajemen. Enkripsi berbasis hardware ini memastikan enkripsi kunci tidak pernah keluar dari perangkat hardware, sehingga memberikan perlindungan unggul terhadap akses yang tidak sah dan ancaman bahaya.
JetFlash 220: Sidik Jari Sebagai Kunci Utama
JetFlash 220 merupakan USB Flash Drive dengan sistem fingerprint yang ditujukan untuk pengguna yang sangat menuntut proteksi tinggi terhadap keamanan data yang ada dalam USB Flash drivenya. JetFlash 220 ini berfiturkan enkripsi berbasis hardware canggih AES 256-bit sama seperti JetFlash 200. Alih-alih menggunakan password, JetFlash 220 menggunakan fingerprint untuk melindungi data yang ada didalamnya, jika ingin menggunakan file maka diperlukan sidik jari untuk mengaksesnya. Sensor sidik jari dibuat unik sehingga hanya satu orang saja yang diperbolehkan mengakses file tersebut.
JetFlash 620: Password Proteksi File
JetFlash 620 dilengkapi dengan Transcend Exclusive JetFlash SecureDrive Software, memungkinkan pengguna untuk melindungi data penting mereka dengan menciptakan zona pribadi yang terlindungi password. Untuk kenyamanan ekstra, JetFlash 620 juga memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengubah ukuran zona pribadinya dan sering mengganti password mereka.
USB FlashDrive Transcend JetFlash menawarkan dowload gratis dari perangkat lunak Transcend Elite Software untuk backup data recovery dengan mudah, dan sinkronisasi. JetFlash 200 kini tersedia dengan harga $19 dengan kapasitas 4GB, $29 untuk model 8GB, dan $52 untuk model 16GB. Untuk JetFlash 220 hadir dengan harga mulai dari $28 untuk kapasitas 4GB, dan JetFlash 620 dimulai dengan harga $17 untuk kapasitas 4GB.
Sumber : http://ilmuti.com/
0 komentar:
Posting Komentar